spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
BerandaDepokLSM GEMA PELDAN INDONESIA Soroti Dugaan Korupsi Rp 7.695...

LSM GEMA PELDAN INDONESIA Soroti Dugaan Korupsi Rp 7.695 Miliar di KPUD Kota Depok

Depok, SUARABUANA.com – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) GEMA PELDAN Indonesia (Gerakan Masyarakat Peduli Lingkungan dan Anggaran Negara) akan melaporkan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Depok ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), di Jakarta, Pasalnya, LSM GEMA PELDAN Indonesia menduga terjadi korupsi di KPUD Kota Depok yang menyebabkan kerugian negara senilai Rp 7.695.398.000 selama penyelenggaraan pemilu.

Saroha Tombang Manulang Ketua Umum LSM PELDAN menjelaskan, “kerugian negara senilai Rp 7.695.398.000 miliar akibat KPUD Kota Depok memberikan proyek pekerjaan ke beberapa perusahaan setelah kami investigasi perusahaan tersebut tidak ada, alias fiktif,” ungkap Tombang saat diwawancarai suarabuana.com, Senin (17/2/25).

Tombang menambahkan, “sebelumnya kami sudah menyurati KPUD Kota Depok dengan No, 018/KL/GPI/I/2025 Perihal Klarifikasi dan Konfirmasi Terkait dugaan korupsi KPU Depok dan surat tersebut diterima tanggal 14/1/2025. Karena tidak ada tanggapan tanggal 12/2/2025 kami coba surati kembali dengan no surat 020/KL.II/GPI/II/2025 dan hingga saat ini pihak KPUD Kota Depok belum juga menanggapi surat kami,” ujar Tombang.

Karena dua surat Klarifikasi dan Konfirmasi yang kami layangkan tidak ditanggapi, kami akan ajak beberapa LSM dan Aktifis untuk aksi unjuk rasa dan melaporkannya ke KPK,” pungkas Tombang.(spy)

suara buana
suara buanahttps://suarabuana.com/
https://suarabuana.com/