BerandaDepokKerabat Samsudin Alloy adakan Konsolidasi dan Mancing Bareng

Kerabat Samsudin Alloy adakan Konsolidasi dan Mancing Bareng

Kerabat Samsudin Alloy adakan Konsolidasi dan Mancing Bareng

Depok, SUARABUANA.com – Hari Sabtu dan Minggu ini, rupanya warga Sukatani dan sekitarnya bisa mendapatkan ikan emas Gratis. Pasalnya, Relawan Kerabat Samsudin Alloy(KSA) mengadakan mancing Gratis selama 2(dua) hari, yakni Sabtu dan Minggu 2-3 Juli 2022 di pemancingan Somad Fishing, kampung Babakan Kelurahan Sukatani Kecamata Tapos Kota Depok.

Menurut ketua Panitia Moch.Syahril, tersedia 40 Lapak pemancingan setiap harinya. ” Yaa, ada 40 Lapak untuk para pemancing yang merupakan warga Sukatani dan Sekitarnya, Alhamdulillah hari ini Full 40 Lapak, selain itu sejumlah warga dan tokoh masyarakat juga hadir disini” ujar pemuda yang akrab di panggil Turam ini.

Sementara dalam sambutannya, pembina KSA Samsudin mengucapkan kegembiraannya atas terselenggaranya acara ini. ” Saya bersyukur bisa berada ditengah-tengah warga yang hobby mancing ini, acara ini juga adalah sekaligus Konsolidasi KSA menyongsong tantangan kedepan yang makin kompleks dan majemuk” ujar ketua RW 06 Sukatani ini.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa silaturahmi jangan sampai putus. ” Tali silaturahmi harus kita perkuat, kita disini semua saudara, maka itu mari saling bantu dan saling guyub, jangan kita terpecah belah” ujarnya lagi.

Ditempat yang sama Tokoh muda Tapos Pardy Dongkal mengemukakan hal yang sama, bahwa keguyuban warga harus diperkuat. “Apalagi beberapa hari ini Lingkungan kita Sukatani terjadi begal motor, tentu ini harus menjadi perhatian kita bersama. Insya Allah kalo kita kompak maka tingkat kejahatan dilingkungan kita bisa diperkecil, mari kita jaga lingkungan kita bersama sama, karena tugas pengamanan lingkungan bukan hanya tugas kepolisian dan TNI, tapi juga tugas Masyarakat” ujar pria yang akrab dipanggil Pardong ini.

Dalam acara mancing ini, panitia menyediakan beberapa hadiah untuk para pemenang, yakni hadiah untuk Babon 1, Babon 2, total Korang A dan Total Korang B, serta yang pertama mendapatkan ikan langsung dapat hadiah(nyentak Pertama).

Para peserta mancing dengan sangat antusias mengikuti acara mancing ini sampai tuntas. “Terima kasih buat pak Rw Samsudin, Alhamdulillah hari ini saya mancing gratis, dan hingga jam 14.00 ini saya sudah dapat 8 ekor ikan emas. Ujar Pak Amin Manyol, salah satu peserta mancing.

Konon kabarnya acara mancing mania ini akan diadakan secara rutin di berbagai lokasi di kecamatan Tapos dan Cilodong. Hal ini diinformasikan sendiri oleh Samsudin Alloy yang merupakan Bakal Calon Legislatif dari Partai Persatuan Pembangunan untuk DPRD Depok dapil Tapos Cilodong ini.(mulyadi)

suara buana
suara buanahttps://suarabuana.com/
https://suarabuana.com/