OKI-Suarabuana.com – Sehubungan adanya perubahan pada struktur kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah Sekber Wartawan Indonesia (DPD SWI) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Provinsi Sumatera Selatan, dengan demikian DPD SWI OKI juga kembali memperbaharui berkas pendaftaran di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten OKI.
“Pembaharuan ini juga sehubungan Surat Keputusan Nomor : 055b/SK-DPD/DPP-SET/I/2023 yang dikeluarkan DPP SWI tanggal 09 Januari 2023, periode tahun 2021-2026 tentang SK Perubahan Kepengurusan, “terang Ketua DPD SWI OKI Deni Kusnindar didampingi Wakil Ketua Gani Wijaya dan Sekretaris Febri Saleh ketika dibincangi saat penyerahan berkas di Kesbangpol OKI, Rabu (18/1/23).
Menurut Deni, perubahan struktur kepengurusan dalam organisasi merupakan hal yang lumrah, terlebih bertujuan pada kemajuan organisasi itu sendiri.
“Perubahan kepengurusan tentu untuk penyegaran sekaligus perkenalan pada formasi DPD SWI OKI yang baru tahun 2023, “ujarnya.
Dengan dilakukannya perubahan formasi kepengurusan DPD SWI OKI yang baru ini, Deni berharap semoga bisa membawa SWI OKI pada kemajuan dan kesuksesan.
“Selain fokus dibidang profesi beserta tugas dan fungsi jurnalis, juga diharapkan bisa membantu pemerintah setempat terkait kesejahtraan masyarakat, “harapnya.
Sementara itu, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten OKI Fahrul Rozi melalui Kepala Bidang Ketahanan Ekonomi Sosial Budaya dan Ormas, Firman menyambut baik dan menerima penyerahan SK kepengurusan DPD SWI OKI yang baru.
“Untuk berkas yang diserahkan pengurus DPD SWI Kabupaten OKI kepada kami sudah diterima, selanjutnya akan segera kami proses sesuai dengan peraturan yang ada, “tuturnya.
Firman berpesan, terhadap seluruh organisasi masyarakat yang ada di wilayah hukum Kabupaten OKI kiranya mendaftarkan legalitas organisasinya agar secara resmi diakui keberadaannya.
Berikut susunan pengurus DPD SWI Kabupaten OKI Periode 2021-2026,
Ketua : Deni Kusnindar,
Wakil Ketua 1 : Budi Hartono,
Wakil Ketua 2 : Gani Wijaya,
Sekretaris : Febri Saleh,
Bendahara : Darman Syahbani,
Dan puluhan Bidang beserta Anggota DPD SWI OKI. (FUADI)