BerandaDepokPertemuan Rutin Bulanan Hipakad Kota Depok Dihadiri Danramil Cimanggis

Pertemuan Rutin Bulanan Hipakad Kota Depok Dihadiri Danramil Cimanggis

Depok, SUARABUANA.com Pertemuan rutin bulanan diawal tahun 2026 pengurus dan anggota Himpunan Putra-Putri Keluarga Besar TNI AD (Hipakad) diadakan di kediaman Amir Haris Ketua Rayon Cimanggis Jalan Bhakti No 55 Kelurahan Tugu Kecamatan Cimanggis, Minggu (25/1/2026).

Hadir dalam pertemuan tersebut Danramil Cimanggis Mayor Inf. Dasim, S.H. Ketua Hipakad Atikah Ekawati dan jajaran pengurus.Dalam pertemuan rutin bulanan itu Ketua DPC Hipakad Kota Depok Atikah Ekawati dalam arahannya menyampaikan pertemuan rutin ini sangat positif untuk tetap menjaga kekompakan dan keharmonisan sesama pengurus dan anggota.Atikah juga menekankan pada anggota harus rendah hati, menjaga nama baik orang tua dan institusi TNI AD, serta siap bersinergi dengan elemen bangsa.Lebih lanjut Atikah menyampaikan bahwa pertemuan ini juga anggota dapat menyampaikan idea/gagasan untuk membangun dan membesarkan Hipakad.

Terkait audensi yang sudah dilakukan oleh pengurus teras DPC Hipakad Kota Depok bersama Dandim 0508/Depok beberapa hari yang lalu Ketua Atikah sampaikan, bahwa Dandim akan bantu usaha UMKM anggota Hipakad dan usaha ketahanan pangan.

Sementara Danramil Cimanggis Mayor Inf. Dasim, S.H. mengatakan, “Saya siap membantu dan mensuport kegiatan Hipakad yang positif dan bermanfaat untuk masyarakat,” ungkapnya.

“Kita tidak boleh sombong, harus rendah hati, selalu menjaga marwah orang tua dan institusi TNI khususnya Angkatan Darat sehingga kita disenangi dan dicintai oleh masyarakat” pungkasnya.(PB)

suara buana
suara buanahttps://suarabuana.com/
https://suarabuana.com/