Bogor, suarabuana.com – Saat ini komunikasi sosial dengan komponen bangsa tentunya sangat diperlukan, selain untuk menjalin silaturahmi komsos tentunya dapat dijadikan sebagai sarana memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa untuk memperkokoh NKRI, Hal itu dijelaskan oleh Danrem 061/SK Brigjen TNI Achmad Fauzi S.I.P.,M.M. didampingi para Kasi Rem usai memberikan sambutan pada kegiatan Komunikasi Sosial bersama Komponen Masyarakat, Ormas, LSM dan Keluarga Besar Tentara (KBT) yang di gelar di lapangan Indoor Makorem 061/SK, Rabu (13/10).
Dengan mengusung tema ” Menjaga Keutuhan dan Kemajuan Bangsa Dalam Bingkai NKRI “, kegiatan Komsos bersama komponen masyarakat ini dilaksanakan untuk mewujudkan hubungan antara Prajurit TNI AD dengan komponen bangsa lainnya termasuk Ormas dan LSM agar lebih harmonis serta menumbuhkan kesadaran bela Negara bagi komponen bangsa lainnya serta mencegah perselisihan antar ormas yang belakangan ini kerap kali terjadi, dan melalui komsos diharapkan dapat mendukung tugas Pokok TNI AD dalam menjaga dan mempertahankan kedaulatan NKRI.
Pada kesempatan tersebut, Danrem menyampaikan bahwa Ia menyambut baik diselenggarakannya kegiatan Komunikasi sosial ini, yang mana kegiatan ini salah satunya untuk meningkatkan wawasan kebangsaan, dengan harapan akan menumbuh kembangkan sikap dan perilaku kesadaran bagi seluruh peserta yang hadir disini untuk menjadi patriot bangsa yang bermoral Pancasila. Oleh karena itu, ikatan kebersamaan seperti ini perlu kita tumbuh kembangkan untuk memupuk rasa persatuan dan kesatuan yang memang sangat diperlukan dalam menghadapi berbagai kesulitan dan permasalahan bangsa saat ini.
Selanjutnya, pada kesempatan ini saya berpesan kepada Para peserta dari Ormas yang mengikuti kegiatan ini, untuk dapat mengambil manfaat yang sebesar-besarnya dari kegiatan yang akan dilaksanakan ini, karena sebagai generasi penerus bangsa kita harus mampu menanamkan nilai-nilai Pancasila, menumbuhkan kesadaran Bela Negara serta wawasan kebangsaan guna menanamkan kembali nilai-nilai luhur dan kepribadian bangsa yang dahulu menjadi salah satu budaya panutan bangsa-bangsa lain di dunia. Saya juga ingin mengajak kepada semuanya, untuk senantiasa memantapkan komitmen moral dan kejuangan kita, dalam menyatukan tekad dan langkah guna mewujudkan cita-cita perjuangan dengan bekerja keras, disiplin, ulet, jujur, patuh dan taat serta penuh pengabdian kepada bangsa dan negara. Inilah beberapa hal yang dapat saya sampaikan pada kesempatan yang baik ini dengan harapan semoga tercapainya suatu pemahaman serta terwujudnya kerjasama yang erat antara Keluarga Besar TNI dalam hal ini Korem 061/Suryakancana dengan Komponen bangsa lainnya dalam mendukung pokok-pokok kebijakan pemerintah dalam rangka melaksanakan Pembangunan Nasional.
,semoga Allah Subhanahu Wataala Tuhan Yang Maha Esa, selalu memberikan petunjuk dan bimbingan-Nya kepada kita semua, dalam melanjutkan pengabdian kepada Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sangat kita cintai bersama ini.
” pada hari ini kita melaksanakan komunikasi sosial dengan komponen bangsa lainnya terutama organisasi Kemasyarakatan dan LSM yang ada di wilayah Korem 061/Sk baik Bogor-Cianjur maupun Sukabumi intinya adalah untuk mewujudkan Persatuan dan Kesatuan Bangsa dalam wadah bingkai NKRI yang kita harapkan. jadi kita berharap apa yang kita lakukan hari ini dalam melaksanakan komunikasi sosial bisa mempererat rasa persatuan kesatuan bangsa, kemudian meningkatkan rasa toleransi kemudian wawasan kebangsaan bagaimana mencintai Negara Kesatuan Republik Indonesia, yang kedua kita berharap ada kegiatan lain lebih bermanfaat. Dan kepada para ormas serta adik-adik mahasiswa semuanya, kita harus bisa manfaatkan apa yang bisa berguna untuk mendukung pembangunan dan kemajuan bangsa dan negara Indonesia.” Ujar Danrem
Dan selain itu Danrem juga menyajikan Materi Bhineka Tunggal Ika Sebagai Jati diri Bangsa yang sesungguhnya dan juga menjelaskan terkait empat pilar kebangsaan yaitu Pancasila Undang-undang 45 kemudian NKRI dan Bhineka tunggal Ika itu adalah hal penting yang harus kita laksanakan dalam wadah kehidupan kebangsaan bangsa negara Indonesia, pungkasnya.
Selain Brigjen TNI Achmad Fauzi yang juga memberikan materi terkait kegiatan Komsos kali ini, sebagai Nara sumber lainnya yang juga memberikan materi pada komsos tersebut yaitu Drs Mangahit Sinaga, MM
Kepala Bidang Kewaspadaan Nasional dan Penanganan konflik Bakesbangpol Kota Bogor. Dalam materinya Ia juga membahas tentang persatuan dan kesatuan bangsa serta tentang kecintaan akan tanah air yang harus ditanamkan oleh seluruh masyarakat Indonesia. Usai penyampaian materi, acara dilanjutkan dengan sesi dialog/tanya jawab, yang mana sesi tersebut dimanfaatkan oleh perwakilan dari 5 wilayah jajaran KOREM 061/SK.
Hadir pada kegiatan tersebut yaitu perwakilan dari beberapa organisasi masyarakat yang berada
di wilayah jajaran Korem 061/Suryakancana, antara lain Menwa (Resimen Mahasiswa), Pemuda Pancasila, BPPKB Banten, Paguyuban Maung Bodas Siliwangi, KBT FKPPI, GM FKPPI HIPAKAD, UMKM, dan Pencinta Alam.(Bagas)
Sumber: Penrem 061/SK