BerandaDepokBahaya !! Penurapan Kali Sugutamu Dikerjakan Dengan Asal Jadi

Bahaya !! Penurapan Kali Sugutamu Dikerjakan Dengan Asal Jadi

Depok, SUARABUANA.com – Penurapan tebing kali Sugutamu, untuk mengantisipasi terjadinya longsor dipinggiran kali Sugutamu, sekaligus memperlancar arus air.

melihat keadaan turap tebing tersebut sudah sangat memperihatinkan, “bila dibiarkan tak tertutup kemungkinan bisa terjadi longsor, sehingga pemerintah kota Depok melalui Dinas PUPR sub bidang sumber daya air (SDA) melakukan kegiatan penurapan tebing.

Pelaksana Proyek yang ditunjuk oleh dinas SDA selaku pemberi pekerjaan kepada perusahaan yang bertanggung jawab adalah CV CAHAYA REFYINA, dan Konsultan supervis PT SAFIR AGUNA PRADA, nilai yang dianggarkan 197,250,000,00 juta rupiah, tanggal mulai kerja 04 April 2024, pekerjaan akan berakhir kerja 02 Juni 2024 dengan tenggang waktu 60 hari Kalender.

Dalam pantauan awak media dilapangan, semua pekerja tidak menggunakan kelengkapan keamanan kerja (K3).

saat ditanya terkait penurapan bahwa air masih mengalir padahal sudah dikisdam pekerjapun tidak bisa menjelaskan apa penyebabnya, “maka timbul dugaan sementara, karena kurang nya pengawasan dari pihak pelaksana, akhirnya pekerjapun mengerjakan asal asalan, melihat hal tesebut kami mempertanyakan bagaimana kekuatan bangunan turap yang sedang dikerjakan.

Adapula pekerjaan itu kami sebut dikerjakan asal asalan di karenakan adanya rongga di bawah turap yang terlihat jelas air masih mengalir.

Padahal kegiatan penurapan kali Sugutamu Kelurahan Sukmajaya, Kecamatan Sukmajaya kota Depok, bisa terlaksana berkat pajak rakyat yang dipungut pemerintah, perlu adanya kontrol dari pihak pelaksana begitu juga konsultan supervisi agar pekerjaan teraebut tidak asal dikerjakan.

beberapakali awak media kelokasi tidak pernah ada dari pihak pelaksana yang bisa ditemuin untuk mencari informasi terkait pembagunan turap kali Sugutamu.

Menurut informasi dari pihak pekerja bahwa mandor dari pelaksana jarang berada ditempat, setelah dihubungi mandor melalui pesan singkat WhatsApp pribadinya tidak pernah ada jawaban sampai berita ini diturunkan pihak Pelaksana tak kunjung ada jawaban.(NH)

suara buana
suara buanahttps://suarabuana.com/
https://suarabuana.com/